spot_img
BerandaEkonomiPemulihan Ekonomi Indonesia Bisa Terganggu Bila Harga BBM Jadi...

Pemulihan Ekonomi Indonesia Bisa Terganggu Bila Harga BBM Jadi Naik

Direktur Center of Economics and Law Studies (Celios) Bhima Yudhistira mengatakan, kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) jenis subsidi terutama pertalite harus benar-benar dicermati dengan baik oleh pemerintah.”Apa kondisi masyarakat miskin saat ini siap hadapi kenaikan harga BBM, setelah inflasi bahan pangan (volatile food) hampir sentuh 11% secara tahunan per Juli 2022,” ujar Bhima kepada Kontan.co.id, Selasa (23/8).Ia menyebut, masyarakat kelas menengah rentan juga akan terdampak dari kenaikan harga BBM tersebut.