spot_img
BerandaEkonomiHasil Kinerja Sawit pada Neraca Perdagangan Indonesia

Hasil Kinerja Sawit pada Neraca Perdagangan Indonesia

Sejak dibukanya kembali ekspor hasil pengolahan minyak kelapa sawit (CPO) beberapa waktu lalu oleh pemerintah, sangat memberikan dampak yang sangat positif terhadap komposisi neraca perdagangan nasional pada bulan Juni tahun 2022.

Dikutip dari Berita Resmi Statistik (BRS) oleh Badan Pusat Statistik (BPS)  minyak kelapa sawit menyumbang 54 persen terhadap surplus neraca perdagangan Indonesia bulan Juni 2022. Artinya, pada bulan Juni  tahun 2022 nilai ekspor lebih besar dibandingkan nilai impor, dan disumbang oleh dari ekspor hasil olahan minyak kelapa sawit sebesar 54 persen, atau lebih dari separuh neraca perdagangan Indonesia.